Selasa, 28 Juni 2016

Valentrin Sapasuru (Siswi SMP Negeri 12 Makassar) Terpilih menjadi Duta Bahari Kabupaten Takalar 2016



Gadis belia berparas eksotis ini berhasil melewati tahap seleksi pemilihan Duta Wisata Bahari Kabupaten Takalar 2016 dan masuk menjadi 24 Finalis yang akan dikarantina serta mengikuti malam Grand Final di Pulau Sanrobengi pada tanggal 28 Mei 2016 untuk memilih siapakah yang layak untuk menyandang gelar sebagai Duta Wisata Bahari Kabupaten Takalar Sulawesi Selatan yang baru dan menjabat selama setahun untuk mengembangkan potensi pariwisata bahari yang ada di kabupaten Takalar


Malam itu semua mata tertuju kepada keanggunan dan kepandaian dari siswi SMPN 12 Makassar ini dengan jawaban-jawabannya yang memukau dan berhasil menarik hati banyak audiens serta perhatian para juri dan dengan rasa penuh percaya diri, Valentrin Sapasuru yang baru saja berusia 15 tahun itu berjalan diatas red carpet dengan senyum manisnya yang tidak pernah lepas dari paras cantiknya, sehingga pantas saja istilah 3B atau (Brain, Beauty dan Behavior) di berikan kepada Valentrin Sapasuru pada malam itu, karena dianggap layak memenuhi ketiga syarat tersebut untuk menjadi seorang Duta.



Alhasil malam itu, gadis belia berparas cantik nan eksotis ini berhasil meraih posisi pertama melewati finalis-finalis lainnya dan keluar sebagai Duta Wisata Bahari Kabupaten Takalar 2016 yang baru dan yang akan nanti menjabat selama setahun untuk kabupaten Takalar. Selamat Kepada Valentrin Sapasuru sebagai "The Winner" Duta Wisata Bahari Kabupaten Takalar yang baru. Walaupun usiamu masih terbilang sangat belia dan merupakan finalis termuda diantara finalis lainnya, namun Valentrin mampu membuktikan untuk menjadi yang pertama dan memberikan motivasi kepada kita semua untuk bisa menjadi seperti Valentrin Sapasuru bahkan harus lebih dari itu.


Dengan doa dan kerja keras, pelajar SMP ini mampu melewati finalis-finalis yang jauh berusia di atas Valentrin Sapasuru, namun kualitas memang tidak dapat dibohongi, walaupun diusianya yang tergolong masih sangat muda diantara finalis yang lain, namun Valentrin mampu berkompetisi dan berhasil menjadi "Duta Wisata Bahari Kabupaten Takalar 2016" Selamat kepada Valentrin Sapasuru.